-->

Ini Jenis Pakan Untuk Burung Gelatik Yang Sebaiknya Anda Berikan

Sebenarnya memelihara burung berkicau jenis gelatik tidaklah terlalu sulit perawatannya, asal kita tahu jenis makanan yang harus diberikannya. Bagi pemula atau yang baru dalam memilihara burung gelatik tentu banyak yang masih belum tahu, pakan apa yang harus diberikan setiap harinya.

Makanan burung gelatik

Mengetahui jenis pakan burung merupakan keharusan bagi yang ingin memelihara, karena jika salah dalam memberikan pakan tentu akan membuat burung enggan memakannya dan tentu berakibat burung mati. Kali ini kami ingin berbagi jenis pakan untuk burung gelatik yang sebaiknya Anda berikan jika ingin memeliharanya.
  1. Voer,  Jika burung gelatik yang Anda pelihara sudah mau memakan voer, berikan jenis voer yang memiliki ukuran lembut (tidak terlalu kasar). Namun jika burung belum mau makan voer, bisa Anda latih dengan mencampurnya dengan kroto.
  2. Kroto, Telur semut krangkang atau kroto ini dapat Anda berikan sebagai makanan tambahan. Berikan kroto yang masih dalam kondisi segar.
  3. Ulat, EF lainnya selain kroto bisa Anda berikan UH (Ulat Hongkong) atau UK (Ulat Kandang). Pemberian dapat Anda lakukan setiap pagi dan sore hari secukupnya.
  4. Jangkrik, Berikan juga jangkrik setiap pagi dan sore (Untuk menghindari luka pada burung, sebaiknya kaki jangkrik dipotong terlebih dahulu sebelum diberikan).
  5. Kacang Tanah, Makanan gelatik ini masih banyak yang belum tahu. Kacang tanah sangat baik untuk pakan burung gelatik. Berikan minimal 2 butir kacang tanah yang dioseng atau dijemur (dilembutkan), Anda dapat mencampurkannya dengan voer.
  6. Air Minum, Untuk minuman, sebaiknya berikan air putih yang sudah dimasak/matang.
Itulah beberapa jenis pakan untuk burung gelatik yang sebaiknya Anda berikan jika ingin memeliharanya. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan kandang dari kotoran, mandi, dan penjemuran agar burung tetap sehat sehingga akan senang berkicau dengan gacor. Perlu diketahui juga bahwa suara burung gelatik ini juga sering digunakan untuk memaster burung lainnya seperti murai, kacer, cucak ijo, dll.

Ini Jenis Pakan Untuk Burung Gelatik Yang Sebaiknya Anda Berikan