-->

Membuat Jamu Untuk Kolibri Ninja Agar Cepat Gacor Dan Ngobra

Para pecinta burung berkicau pasti sudah tahu keindahan Konin (kolibri ninja) saat sedang berkicau, yaitu mampu bergaya ngobra seperti burung kacer. Selain itu, keunikan lain dari burung kecil pemakan nectar ini juga dapat berkicau sambil terbang.

kolibri gacor ngobra

Namun hal yang sering dihadapi oleh para pemelihara konin (kolibri ninja) adalah susahnya membuat sang burung tampil ngobra saat sedang berkicau meskipun perawatan telah dilakukan secara maksimal. Untuk mengatasi hal tersebut, kali ini suaraburungs.com akan berbagi cara membuat jamu untuk Kolibri Ninja atau konin agar cepat gacor dan ngobra.

Ramuan/jamu ini kami kutip dari group Koninmania Indonesia, Efunk Finch salah satu anggota group membagi resep ramuan agar burung Konin dapat ngobra saat sedang berkicau.

Bahan Untuk Membuat Jamu 

bahan ramuan untuk konin (kolibri ninja) agar ngobra
image facebook.com/koninmania

  • 200ml air infuse glukosa (bisa diganti dengan air larutan)
  • 2 kuning telur bebek
  • 2 buah gula merah
  • 2 sendok makan madu

Cara membuat ramuan
Campurkan semua bahan kedalam wadah (gelas/botol), kemudian aduk/kocok hingga tercampur rata.

Berikan ramuan ini sebagai pengganti air gula/madu yang biasa kamu berikan pada burung kolibri ninja. Jangan lupa untuk memberikan perawatan seperti biasa (mandi maupun penjemuran).

Lihat juga artikel: Ramuan Penambah Stamina Pleci Agar Gacor dan Buka Paruh

Itulah cara membuat jamu untuk kolibri ninja agar cepat gacor dan ngobra. Semoga bermanfaat dan terus lestarikan keberadaan burung asli Indonesia.

Membuat Jamu Untuk Kolibri Ninja Agar Cepat Gacor Dan Ngobra